Pendampingan Penulisan dan Publikasi Karya Ilmiah Bagi Guru Sekolah Menengah Pertama Kabupaten Muara Enim

Authors

  • Kurnisar Kurnisar Universitas Sriwijaya
  • Alfiandra Alfiandra Universitas Sriwijaya
  • Camellia Camellia Universitas Sriwijaya
  • Nurul Fadillah Universitas Sriwijaya

DOI:

https://doi.org/10.56393/jpkm.v4i2.2521

Keywords:

Karya Ilmiah, Penulisan, Profesionalisme, Publikasi

Abstract

Salah satu upaya untuk meningkatkan kemampuan dan keahlian guru sebagai tenaga profesional adalah dengan pendampingan keterampilan menulis dan publikasi karya ilmiah. Program ini bertujuan untuk menciptakan budaya penelitian yang lebih kuat di lingkungan sekolah dengan mengatasi tantangan yang dihadapi guru dalam menulis dan menerbitkan karya tulis ilmiah. Kegiatan pendampingan penulisan dan publikasi karya ilmiah bagi guru Sekolah Menengah Pertama Kabupaten Muara Enim merupakan langkah strategis menuju peningkatan kinerja akademik dan profesionalisme mereka. Kegiatan pengabdian dilakukan secara tatap muka dan tatap maya. Berdasarkan hasil pemetaan awal pemahaman guru dan setelah pendampingan, didapatkan bahwa kegiatan pengabdian ini memberikan peningkatan pengetahuan dan pemahaman bagi guru tentang cara menulis dan mempublikasikan karya ilmiah. Selain itu, para guru juga berhasil menghasilkan karya ilmiah berupa artikel hasil penelitian tindakan kelas yang pernah mereka lakukan untuk diterbitkan pada jurnal terakreditasi. Program ini diharapkan dapat berkelanjutan untuk memastikan dampak jangka panjang dalam peningkatan kompetensi literasi ilmiah para guru. Evaluasi berkelanjutan juga direncanakan untuk mengukur sejauh mana para guru mampu menerapkan keterampilan ini dalam praktik profesional mereka. Dengan demikian, kegiatan ini tidak hanya meningkatkan kemampuan individu, tetapi juga berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan di daerah tersebut.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Armanila., Harahap, H. S., Halim, A., Siahaan, H., & Maduerawae, M. (2022). Strategi Pelatihan Penulisan Karya Ilmiah berbasis Publikasi pada Guru SMP Medan Marelan: Studi Hukum, Manajemen, dan Psikologi. Jurnal Studi Islam Interdisipliner, 1 (1), 32-41.

Astuti, B., Rachmawati, I., Kurnasari, M., & Mumpuni, S. D. (2024). Pelatihan Layanan BK Berdiferensiasi dalam Implementasi Kurikulum Merdeka bagi Guru BK SMP Magelang. Masyarakat Berdaya dan Inovasi, 5(2), 17-24.

Busyairi, A., Rokhmat, J., & Gunada, I. W. (2021). Pelatihan Kepenulisan dan Publikasi Karya Tulis Ilmiah Bagi Mahasiswa Calon Guru Fisika. Jurnal Pengabdian Masyarakat Sains Indonesia, 3 (2), 253-257.

Drina Intyaswati, Fitria Ayuningtyas, & Supratman. (2021). Pendampingan Penulisan Artikel Ilmiah Dan Proses Publikasinya. JURPIKAT (Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat), 2(3), 444–452. https://doi.org/10.37339/jurpikat.v2i3.712

Fadilah, A. D., Adinda, N. T., & Rahman, I. F. (2024). Mewujudkan Pendidikan Inklusif Dan Berkelanjutan Dengan Literasi Digital: Peran Teknologi Di Era SDGS 2030. MERDEKA: Jurnal Ilmiah Multidisiplin, 1(5), 106-121.

Fitria, H., Kristiawan, M., & Rahmat, N. (2019). Upaya meningkatkan kompetensi guru melalui pelatihan penelitian tindakan kelas. Abdimas Unwahas, 4(1).

Herlinawati, H., Bastian, A., & Firdaus, M. (2024). Pemberdayaan Pendidik: Meningkatkan Profesionalisme Guru dan Citra Sekolah Melalui Pelatihan Menulis untuk Publikasi di SMKN 1 Tapung. Journal Of Human And Education (JAHE), 4(3), 717-725.

Japar, M., Fadhilah, D. N., & Syarifa, S. (2020). Pelatihan Penggunaan Google Classroom Dan Kahoot Untuk Meningkatkan Profesionalitas Guru Pendidikan Kewarganegaraan Di Era Digital. Jurnal Karya Abdi, 4 (1), 19-27.

Japar, M., Nadiroh, Fadhillah, D. N., & Pradityana, K. (2023). Pendampingan Penulisan Karya Ilmiah: Solusi Meningkatkan Kompetensi Profesionalitas Guru Ppkn Di Dki Jakarta. JOEAI (Journal of Education and Instruction), 6(2), 401–411.

Jazuli, M., Bisri, M. H., & Paranti, L. (2020). Pendampingan Penulisan Karya Ilmiah bagi Guru Sekolah Menengah Pertama di Kabupaten Semarang. Jurnal Varia Humanika, 1(1), 15-20.

Maisaroh, A. A., & Untari, S. (2024). Transformasi Pendidikan Karakter Melalui Kebijakan Pemerintah Di Indonesia Menuju Generasi Emas 2045. Jurnal kebijakan pemerintahan, 18-30.

Niswaty, R., Darwis, M., & Rukmana, N. S. (2023). Membangun Budaya Akademik Di Sekolah Menengah: Intervensi Pelatihan Penulisan Ilmiah Di Kabupaten Majene. Devote: Jurnal Pengabdian Masyarakat Global, 2(2), 125-129.

Permen PAN & RB No. 16 Tahun 2009. Database Peraturan. JDIH BPK, peraturan.bpk.go.id/Details/132929/permen-pan-rb-no-16-tahun-2009.

Saefudin, A., Birsyada, M. I., Fahruddin, F., Wibowo, B. A., Darsono, D., Triwahana, T., ... & Adi, A. S. (2024). Pelatihan Penulisan Artikel Yang Ditargetkan Terbit Di Jurnal Ilmiah: Aktualisasi Guru Mgmp Sejarah Ma Se-Di Yogyakarta. Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(3), 4634-4640.

Santozo, G., Siregar, E. I., Utama, R. E., Kamilah, P. N., & Karim, I. A. (2024). Bentuk Sosialisasi Pembuatan Artikel Untuk Meningkatkan Kompetensi dan Soft Skill Kepada Para Guru, Kepala Sekolah, Pengawas Sekolah dan Operator Sekolah 2024. Jurnal Pendidikan Transformatif, 3(3), 94-109.

Sulianto, J., Fita, M., Untari, A., Budiman, M. A., Yusuf, M., & Wardana, S. (2019). Peningkatan Profesionalitas Guru Melalui karya Tulis Ilmiah dan Karya Tulis Populer Bagi Kelompok Kerja Guru Kelas Gugus Joko Tingkir Kota Salatiga. JPKM: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 25 (1), 54-59.

Susilo, A. A., & Sofiarini, A. (2020). Peran Guru Sejarah dalam Pemanfaatan Inovasi Media Pembelajaran. Jurnal Komunikasi Pendidikan, 4(2), 79-93.

Suteni, N. K. P., Wijaya, N. P. D. A., Darmayanti, N. M. N. A., Adnyana, I. K. R., Pandia, N. A. B. S., & Werang, B. R. (2024). Digital Literacy as a Pillar for Strengthening Character Education in Elementary Schools. Formosa Journal of Applied Sciences, 3(6), 2623-2636.

Wahyudin, A., Yanto, H., Sari, M. P., Nurkhin, A., & Budiantoro, R. A. (2023, December). Optimalisasi Keterampilan Menulis Berbasis Kecerdasan Buatan (AI) Bagi Guru SMK Negeri 1 Demak. In Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Masyarakat (Vol. 1).

Waluyo, U., Soepriyanti, H., Fitriana, E., & Riyanto, A. A. (2023). Pendampingan Pengembangan Publikasi Ilmiah Guru-Guru SMA sederajat Kabupaten Sumbawa dengan Moda Bauran. Jurnal Pengabdian Magister Pendidikan IPA, 6(3), 860-869.

Wardani, O. P., Turahmat, T., Chamalah, E., Azizah, A., Setiana, L. N., Arsanti, M., Maharani, H. R., & Wijayanti, D. (2019). Pelatihan penulisan karya tulis ilmiah bagi guru-guru SD di desa Geneng kabupaten Jepara. Indonesian Journal of Community Services, 1(1), 116.

Downloads

Published

2024-10-10

How to Cite

Kurnisar, K., Alfiandra, A., Camellia, C., & Fadillah, N. (2024). Pendampingan Penulisan dan Publikasi Karya Ilmiah Bagi Guru Sekolah Menengah Pertama Kabupaten Muara Enim. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 4(2), 141–149. https://doi.org/10.56393/jpkm.v4i2.2521

Issue

Section

Articles